Kunjungan Tim Galeri Nasional

Tanggal

FSRD ISI Surakarta menerima kunjungan tim Galeri Nasional pada Jumat 11 Nopember 2016. Rombongan yang dipimpin oleh Rizki A Zaelani tersebut diterima di ruang rapat dekanat FSRD oleh Dekan FSRD (Ranang AS), Pembantu Dekan II (Arif Jati Purnomo), dan Pembantu Dekan III (Henri Cholis). Dalam kunjungan tersebut dijajaki kerjasama untuk menyelenggarakan Seminar Nasional Estetika ke-3 pada bulan Pebruari 2017 bertempat di FSRD, Kampus II ISI Surakarta.

galeri-nasional-fsrd-isi-solo

Dalam kunjungan tersebut juga sudah disepakati beberapa hal, yang pada intinya sharing sumber daya, agar kegiatan tersebut terselenggara dengan baik. FSRD ISI Surakarta dipilih menjadi mitra strategis bagi Galeri Nasional.