Seminar dan Pameran Karya “Orasi Kriyativitas”

Tanggal

UPT. Galeri Seni Fakultas Seni Rupa dan Desain ISI Surakarta bekerjasama dengan Himpunan Mahasiswa Kriya Seni telah menyelenggarakan Seminar dan Pameran Karya “Orasi Kriyativitas”, yang dilaksanakan pada hari Selasa, 27 Oktober 2015 pukul 08.00-14.00 WI di Galeri Hall Kampus II ISI Surakarta. Acara tersebut dihadiri oleh Rektor ISI Surakarta sekaligus membuka acara Seminar dan Pameran Karya “Orasi Kriyativitas”. Pembicara dalam kegiatan seminar sebagai berikut Soegeng Toekio (Dekan FSRD Univ.Sahid Surakarta), Zainul Arifin (Kajur DKV UNISNU-Kriyawan Jepara), Martoyo (Batik Kayu Puri Art), Dwi Nugroho (Sentana Art), dan Sasi Kirana (Sunpretty Laundry)

Kegiatan seminar ini menyajikan 3 hal dari acara ini dari sisi kajian teori atau konsep kekriyaan yang akan disampaikan oleh Soegeng Toekio (Dekan FSRD Univ.Sahid Surakarta) dan Zainul Arifin (Kajur DKV UNISNU-Kriyawan Jepara). Sedangkan dari sisi keartisan atau seniman oleh Martoyo (Batik Kayu Puri Art) dan Dwi Nugroho (Sentana Art). Kemudian dari sisi bisnis atau produk oleh Sasi Kirana (Sunpretty Laundry) , sehingga kita bisa menyeimbangkan konsep seni rupa. Peserta seminar kurang lebih 190 orang.

Rahayu Adi Prabowo, S. Sn, M. Sn selaku ketua panitia mengatakan “kegiatan yang diselenggarakan oleh UPT. Galeri FSRD ISI Surakarta bekerjasama dengan Hima Kriya seni ini bisa menumbuhkan semangat kriyativitas dalam kehidupan kita sehingga menjadikan sebuah tonggak kemajuan konsep-konsep kesenirupaan.” (news admin 28/10/15)

 

isi-surakarta-orasi kriyativitas-4

Pembicara dalam Seminar dan Pameran Karya di Galeri Hall FSRD ISI Surakarta.

isi-surakarta-orasi kriyativitas-2

Penyerahan  hibah  lukisan oleh Soegeng Toekio  (Dekan FSRD Univ.Sahid Surakarta) kepada Galeri Seni FSRD (Rektor ISI Surakarta).

isi-surakarta-orasi kriyativitas-1

Peserta Seminar “Orasi Kriyativitas”.

isi-surakarta-orasi kriyativitas-5

Pameran Karya Martoyo (Batik Kayu Puri Art).

isi-surakarta-orasi kriyativitas-6

Pameran Karya Soegeng Toekio (Dekan FSRD Univ.Sahid Surakarta).

isi-surakarta-orasi kriyativitas-7

Pameran Karya Dwi Nugroho (Sentana Art).