UJIAN TUGAS AKHIR KEKARYAAN MAHASISWA ANUGRAH DWI YUSUFI PRODI DESAIN INTERIOR FSRD ISI SURAKARTA

Tanggal

Ujian Tugas Akhir Anugrah Dwi Yusufi telah berhasil dilaksanakan pada 25 Januari 2016 pukul 10.00 WIB di gedung galery kampus dua ISI Surakarta. Dalam tugas akhir kekaryaannya, Anugrah Dwi Yusufi membuat karya berjudul Re-Design Interior Gedung Yayasan Penyandang Cacat Mandiri di Yogyakarta.

Anugrah_DI_FSRD_1

Gambar 1. Mahasiswa saat presentasi

Anugrah mengaku bahwa Yogyakarta merupakan salah satu kota yang sangat dinamis. Hal ini bisa dilihat dari masyarakat yang tinggal didalamnya (mahasiswa, pekerja, pedagang, pemerintah kota, masyarakat luar negeri, wisatawan, dan masyarakat umum). Anugrah menemukan adanya masyarakajt difabel di kota tersebut yang sangat berbeda manusia normal lainnya. Difabel (Diferently Ability) di Yogyakarta berada di Yayasan Penyandang Cacat Mandiri. Dengan adanya konsep re-design yang dijadikannya sebagai ide dasar pembuatan karya, Anugrah menggagas sebuah bangunan berkonsep (gaya) Pop-Art (Asosiasi Semangat Baru).

Anugrah_DI_FSRD_2

Gambar 2. Tim Dosen Penguji

Tujuan diadakannya re-design ini adalah untuk mengkomodir seluruh kegiatan yayasan dengan baik. Gaya Pop Art dapat mendukung produk-produk yang dijual sehingga dapat meningkatkan produktifitas yayasan. Sehingga, tugas akhir kekaryaan ini merupakan sebuah tawaran produk desain ulang untuk Yayasan Penyandang Cacat Mandiri di Yogyakarta yang saat ini beralamatkan di Jl. Parangtritis K.M. 6,5 Cabean Sewon Bantul agar lebih tampak “semangat” pada desain gedungnya.

Anugrah_DI_FSRD_3

Gambar 3. Suasana Ujian